7 HP Android Terbaik Untuk Main Game

Sunspider yang telah melakukan pengujian kinerja gaming terhadap beberapa ponsel smartphone hig-end saat peluncuran Nexus 5 menempatkan iPhone 5s menduduki peringkat pertama, sementara Nexus 5 ada di peringkat kedua, diikuti oleh Xperia Z dari Sony, LG G2, HTC One dan Samsung Galaxy S4. Sementara itu GFXBench T-Rex HD uji off-screen telah menunjukkan Galaxy Note 3 berada di urutan paling atas, dengan iPhone 5S dan Nexus 5 berada diperingkat kedua dan ketiga.

Daftar HP Gaming Terbaik 2018

Lebih jelasnya, berikut daftar lengkap smartphone terbaik dalam hal urusan mobile gaming. Sebagai tambahan referensi koleksi gamemu, kami juga telah merangkum Daftar Game Android Terbaik

1. Evercoss Winner Y Ultra A75a



Deskripsi
Jika kamu mencari HP Android murah untuk bermain game dengan harga dibawah 1 juta, Evercoss Winner Y Ultra A75a bisa menjadi pilihan untuk kamu pertimbangkan. Meski harganya sangat murah tapi spesifikasi yang ditawarkan cukup baik! Smartphone murah ini menggunakan prosesor Quad core 1.2 GHz serta dibekali dengan kapasitas RAM yang sudah mencapai 2GB RAM dan memori internal sebesar 16GB.

2. Xiaomi Mi3



Deskripsi
HP gaming kelas atas termurah yang ada. Xiaomi Mi3 merupakan HP gaming kelas atas terbaik yang bisa kamu dapatkan di level harga terendah jika dibandingkan dengan kompetittor lainnya. Smartphone ini telah dilengkapi dengan kelas GPU terbaik : Adreno 330 dan chipset Qualcomm Snapdragon 800 Quad-core 2.3 GHz Krait 400. Selain itu tersedia juga versi chipset untuk Nvidia Tegra.

3. Lenovo Vibe K5 Plus



Deskripsi
Lenovo Vibe K5 Plus merupakan pilihan hp murah untuk bermain game lainnya yang bisa kamu pertimbangkan. Dengan harga yang berkisar 1 jutaan, kamu sudah mendapat spesifikasi yang cukup bagus untuk bermain game. Lenovo Vibe K5 Plus ini ditenagai dengan prosesor Snapdragon 616 serta RAM 3 GB yang pastinya cukup kuat untuk menjalankan berbagai game HD Android. Sementara untuk penyimpanan internal-nya berkapasitas  16GB, dengan tersedia slot micro SD untuk penyimpanan eksternal.

4. Xiaomi Redmi 4X



Deskripsi
HP Android dari Xiaomi ini bisa jadi pilihan terbaik di budget 1 hingga 2 jutaan. Xiaomi Redmi 4X ini dibekali dengan spesifikasi yang cukup baik untuk digunakan bermain game. Fitur yang dimilikinya juga sangat lengkap, jika dibanding dengan pesaing lainnya. Dari dukungan VR hingga tersedianya sensor sidik jari. Selain itu, Xiaomi Redmi 4X juga memiliki kamera yang layak, penyimpanan yang dapat diperluas dengan slot microSD hingga 256 GB dan kapasitas baterai yang cukup besar, yaitu 4100 mAh.

5. Xiaomi Redmi Note 4



Deskripsi
Xiaomi Redmi Note 4 bisa dibilang sebagai smartphone kelas menengah dengan rasa premium yang juga bagus untuk kebutuhan gaming. Hadir dengan salah satu prosesor terbaik untuk harganya yang murah. Anda akan menemukan prosesor yang sama di HP Android yang jauh lebih mahal. Selain itu, tampilan full HD memastikan konten terlihat tajam dan jernih. Baterai sebesar 4.100 mAh juga memastikan ponsel akan menyala dan berjalan bahkan setelah penggunaan yang lama. Dengan spesifikasi tersebut, Redmi Note 4 mampu menangani game dengan tingkat grafis intensif dengan baik. Dan panas yang dihasilkannya juga tergolong normal, mengingat desain berbahan aluminium yang mudah menghantarkan panas. Performa baik tanpa gangguan lag, serta daya tahan baterai dalam jangka waktu lama, menjadikan perangkat ini sesuai bagi Anda yang dengan mobilitas tinggi.

6. Samsung Galaxy Note 4



Deskripsi
Memiliki layar yang lebar dan sangat jernih. Galaxy Note 4 merupakan smartphone yang ideal untuk kebutuhan bermain game. Belum lagi kinerja hardware kelas atas yang sangat baik. Semua game berdefinis tinggi di Google play pasti dapat dimainkan secara maksimal di Note 4. Belum lagi fitur Ultra Power-Saving Mode yang dapat membuat smartphone ini bertahan seharian dalam memainkan game-game HD yang dikenal cukup menguras baterai.

7. Samsung Galaxy Note 5



Deskripsi
Selain merupakan phablet terbaik, Galaxy Note 5 juga merupakan perangkat luar biasa untuk bermain game. Layar lebar yang jernih akan memanjakan mata Anda saat bermain game, hardware kelas atas yang disematkan juga tentunya akan mampu memainkan semua game HD terbaik di Android (bahkan mungkin akan berlaku sampai tahun depan) serta daya tahan baterainya yang lama juga membuat smartphone ini sangat baik untuk bermain game hingga seharian. Galaxy Note 5 benar-benar smartphone Android yang kami cintai secara keseluruhan, walaupun tentunya smartphone android ini harus ditebus dengan harga yang mahal.